Mahasiswa UTY Raih Penghargaan “Best Mentees” Dari Telkom Indonesia
Mahasiswa UTY Raih Penghargaan “Best Mentees” dari Telkom Indonesia
Mahasiswa Universitas Teknologi Yogyakarta (UTY), kembali raih penghargaan di tingkat nasional. Kali ini, prestasi tersebut kembali di raih oleh mahasiswa dari Prodi Ilmu Hubungan Internasional, yaitu Muhammad Ade Safri Salampessy. Safri berhasil memperoleh penghargaan, sebagai “best mentees” bersama dengan empat mahasiswa terpilih lainnya, dalam program MentorKU yang diselenggarakan oleh LivininTelkom, Telkom Indonesia. Pengumuman sebagai “best mentees” tersebut, diketahui disampaikan secara langsung oleh Iwan Setiawan selaku VP HC Organizational Effectiveness Telkom Indonesia, pada saat acara graduation, yang merupakan acara terakhir atas kegiatan MentorKU, yang telah dilaksanakan sejak bulan Juli lalu, hingga bulan Agustus 2021.
Adapun empat mahasiswa lainnya, yang memperoleh penghargaan yang serupa dengan safri tersebut, dari total 250 peserta, yaitu mahasiswa dari Universitas Gadjah Mada (UGM), Institut Teknologi Bandung (ITB), Institut Pertanian Bogor (IPB), dan Universitas Telkom. Atas penghargaan tersebut, kelima mahasiswa yang terpilih sebagai “best mentees” berhak mengikuti kegiatan internship selama 3 hari 2 malam, secara eksklusif di Kantor Telkom Indonesia, tepatnya di Landmark Tower Indonesia. Diketahui bahwa, magang tersebut akan dilaksanakan pada bulan September 2021 mendatang.
Seperti yang diketahui bahwa, MentorKU by LivininTelkom, merupakan sebuah platform edukasi interaktif, yang akan menghubungkan antara mahasiswa, dengan industry experts dari berbagai bidang, melalui program mentoring dan konsultasi karir online. Adapun pada tahun 2021, diketahui terdapat 2447 mahasiswa dari seluruh Indonesia (baik dari PTN maupun PTS), yang telah mendaftar untuk mengikuti program ini. Namun, hanya terdapat 250 mahasiswa terpilih saja, yang berhak dan lolos mengikuti program ini, setelah melalui berbagai tahap seleksi yang ketat.