Asesmen Lapangan Akreditasi Oleh LAMDIK Pada Prodi Bimbingan Dan Konseling UTY

Asesmen Lapangan Akreditasi oleh LAMDIK pada Prodi Bimbingan dan Konseling UTY

Asesmen Lapangan Akreditasi oleh LAMDIK pada Prodi Bimbingan dan Konseling UTY


Pada hari Kamis (25/1) dan Jumat (26/1) kemarin, UTY kembali didatangi oleh asesor dari Lembaga Akreditasi Mandiri Kependidikan (LAMDIK). Kali ini, kedatangan para asesor dari LAMDIK tersebut, bertujuan untuk melakukan asesmen lapangan akreditasi terhadap Prodi Bimbingan dan Konseling UTY. Adapun kedua asesor yang dimaksud ialah Prof. Dr. Adi Atmoko, M.Si., M.Pd dari Universitas Negeri Malang, dan Prof. Dr. Imam Kanafi, M.Ag dari Institut Agama Islam Negeri Pekalongan.


Visitasi ini berlangsung selama 2 hari. Pada hari pertama, kegiatan diawali dengan acara pembukaan asesmen, pengenalan panel asesor, pembacaan dan penandatanganan pernyataan asesmen lapangan. Selain dihadiri oleh tim akreditasi dari Prodi Bimbingan dan Konseling beserta dari Fakultas Bisnis & Humaniora UTY, hadir pula jajaran Rektorat UTY pada kegiatan pembukaan tersebut, yang turut menyambut kehadiran para asesor.


Seusai acara penyambutan tersebut, agenda selanjutnya ialah para asesor mulai melakukan berbagai tahap kegiatan, sesuai dengan rundown kegiatan yang ditentukan sebelumnya. Berdasarkan pengamatan, acara asesmen ini telah berjalan dengan lancar, hingga hari kedua.


Dr. Bambang Moertono Setiawan, M.M., Akt., CA, yang hadir pada saat acara pembukaan, dalam sambutannya turut menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada para asesor yang telah hadir, dalam rangka untuk melakukan asesmen lapangan terhadap Prodi Bimbingan dan Konseling UTY.


“Terima kasih Prof Adi dan Prof Imam yang telah hadir untuk melakukan kegiatan asesmen lapangan bagi prodi Bimbingan dan Konseling UTY kali ini. Selamat datang bapak di Kampus 2 UTY. Semoga kegiatan selama 2 hari ini dapat berjalan dengan lancar, dengan harapan Prodi kami tersebut dapat memperoleh hasil terbaik, dengan meraih Akreditasi Unggul” ujar Bambang.

Mengakhiri pesannya, Bambang berharap kegiatan asesmen lapangan ini, juga dapat dijadikan sebagai ajang dan kesempatan bagi seluruh penyelenggara, mulai dari Fakultas hingga Prodi Bimbingan dan Konseling UTY, untuk berdiskusi dengan para asesor secara langsung, dalam rangka untuk semakin meningkatkan kualitas penyelenggaraan bagi Prodi tersebut kedepannya. 


menu
menu