Dosen UTY Ikuti Pelatihan Di Jepang Selama 3 Bulan

Dosen UTY Ikuti Pelatihan di Jepang Selama 3 Bulan

Dosen UTY Ikuti Pelatihan di Jepang Selama 3 Bulan


Dalam rangka untuk meningkatkan kualitas pelaksanaan pendidikan di Universitas Teknologi Yogyakarta (UTY), pada akhir bulan Agustus tahun lalu, hingga pada akhir bulan November, UTY diketahui telah mengirimkan salah satu dosennya untuk mengikuti pelatihan secara langsung di negara Jepang. Adapun dosen yang dikirimkan untuk mengikuti pelatihan tersebut ialah Santi S. Liem, S.S., M.A, yang merupakan Dosen dari Prodi Bahasa Jepang Program Diploma Tiga UTY.

Pelatihan yang telah diikuti oleh Dosen UTY tersebut, diketahui dapat dilaksanakan, sebagai bentuk salah satu implementasi, atas kerja sama yang telah terjalin antara UTY dengan Shirakawa Social Welfare Foundation, sejak Agustus 2022 lalu. Adapun bentuk atas terjalinnya kerja sama tersebut, telah ditandai atas dilaksanakannya penandatanganan MoU, antara UTY dengan Shirakawa Social Welfare Foundation pada tanggal 29 Agustus 2022 lalu, yang berlokasi di Kantor Pusat Shirakawa, Kumamoto, Jepang. Adapun, secara mendetail bentuk kerja sama yang telah disepakati oleh kedua institusi tersebut ialah berkaitan dengan kegiatan penelitian, magang kerja, dan pertukaran ilmu dan budaya, yang dapat diikuti baik bagi dosen maupun mahasiswa UTY.


Selain mengikuti pelatihan, selama berada di Jepang, Santi diketahui juga turut melakukan berbagai bentuk kegiatan lainnya terkait dengan pelaksanaan tri dharma perguruan tinggi, seperti pelaksanaan pengabdian masyarakat dan pertukaran budaya di Panti Wredha Akatsuki, Kumamoto, Jepang pada tanggal 30 Agustus, 7 Oktober dan 28 Oktober tahun lalu. Kegiatan pengabdian dan pertukaran budaya tersebut, diketahui juga turut dilaksanakan oleh Santi, untuk sekaligus melakukan pendalaman pengetahuan dan penelitian mengenai sistem sosial kesejahteraan di Jepang.


Tetti Indriati Kastuti, S.S., M.Pd, selaku Kaprodi Bahasa Jepang UTY, yang ditemui di ruangannya menjelaskan bahwa, dikirimnya salah satu Dosen Prodi Bahasa Jepang UTY kali ini, dalam rangka untuk belajar selama 3 bulan di negara Jepang, merupakan sebagai salah satu bentuk implementasi atas kerja sama yang telah terjalin antara UTY dengan Shirakawa Social Welfare Foundation, dan secara sekaligus menjadi salah satu wujud dari bentuk komitmen UTY, utamanya melalui Prodi Bahasa Jepang UTY, untuk selalu senantiasa meningkatkan kompetensi dan pengalaman bagi setiap tenaga pendidik maupun mahasiswa di lingkungan UTY.


“Selain bentuk implementasi atas kerja sama yang sudah terjalin, melalui kesempatan ini kami dapat kembali mengirimkan dan memberikan kesempatan kepada dosen dari Prodi Bahasa Jepang UTY, untuk meningkatkan pengalaman dan kompetensi dosen tersebut, utamanya terkait dengan peningkatan pada kompetensi sebagai penerjemah yang profesional, dan sekaligus menjadi wadah bagi dosen tersebut untuk melaksanakan berbagai kegiatan lainnya terkait dengan pelaksanaan tri dharma perguruan tinggi. Melalui raihan kompetensi dan pengalaman tersebut, besar harapannya kompetensi yang telah diraih oleh dosen tersebut, secara maksimal nantinya dapat ditularkan oleh dosen tersebut ke sesama rekan kerjanya di Prodi, dan terhadap setiap mahasiswa yang belajar di Prodi bahasa Jepang UTY” ucap Tetti.


menu
menu