Mahasiswa Prodi Perencanaan Wilayah Dan Kota UTY Kembali Raih Prestasi Nasional

Mahasiswa Prodi Perencanaan Wilayah dan Kota UTY Kembali Raih Prestasi Nasional

Mahasiswa Prodi Perencanaan Wilayah dan Kota UTY Kembali Raih Prestasi Nasional


Ucapan selamat patut diberikan kepada mahasiswa Universitas Teknologi Yogyakarta (UTY), atas nama Septianang dan Tengku Zafira Maharani, dari Program Studi Perencanaan Wilayah dan Kota (PWK), angkatan 2021, atas prestasi nasionalnya. Septianang dan Tengku Zafira mendapatkan gelar sebagai Pemenang Pertama, dalam lomba infografis yang digelar oleh Open Street Map Indonesia dan Wikimedia Indonesia yang diberi tajuk Glam Data Visualization Competition (GALACTICO) 2023.


Kompetisi ini sendiri, ditujukan untuk meningkatkan kesadaran publik mengenai pentingnya institusi GLAM (Gallery, Library, Archieve, Museum) dan mengajak masyarakat untuk berkreasi dalam melakukan visualisasi data terbuka dari OpenStreetMap dan Wikidata.


Septianang dan Tengku Zafira, dalam kompetisi ini mereka mengikutkan sebuah infografis yang berisi informasi tentang Transportasi Umum yang bisa digunakan masyarakat untuk menjelajahi pusat-pusat kesenian, sejarah, museum, dan galeri seni di Yogyakarta.


Saat diwawancarai terkait kompetisi ini, Septianang dan Tengku Zafira merasa senang dan bangga karena karya mereka mendapat apresiasi dan berharap agar karya infografis-nya bisa dimanfaatkan oleh masyarakat untuk mengunjungi pusat-pusat kesenian, sejarah, museum, dan galeri seni di Yogyakarta.


“Tentu kami senang, dan berharap agar karya kami tidak berhenti di kompetisi ini, tetapi juga bisa dimanfaatkan oleh masyarakat untuk mengunjungi pusat-pusat kesenian, sejarah, museum, dan galeri seni di Yogyakarta”, ungkap Septianang.


Sementara itu, Kaprodi Perencanaan Wilayah dan Kota Universitas Teknologi Yogyakarta, Ratika Tulus Wahyuhana, S.T., M.T., menyampaikan bahwa Prodi Perencanaan Wilayah dan Kota sangat senang dan bangga atas capaian prestasi mahasiswa yang diraih kembali oleh mahasiswa Perencanaan Wilayah dan Kota kali ini.


Mengakhiri penyampaiannya, Ratika turut menjelaskan bahwa Prodi akan senantiasa untuk membina dan meningkatkan kemampuan mahasiswa baik di bidang akademik maupun non akademik. Harapannya dengan pembinaan tersebut, mahasiswa di Prodi Perencanaan Wilayah dan Kota UTY akan turut aktif berkompetisi, baik pada kompetisi nasional maupun internasional.


menu
menu