Mahasiswa UTY Berhasil Menjadi Pemenang Dalam Lomba Desain Interior Yang Digelar PT. Mirota KSM

Mahasiswa UTY Berhasil Menjadi Pemenang dalam Lomba Desain Interior yang digelar PT. Mirota KSM

Mahasiswa UTY Berhasil Menjadi Pemenang dalam Lomba Desain Interior yang digelar PT. Mirota KSM


Mahasiswa Program Studi Arsitektur, Universitas Teknologi Yogyakarta (UTY), kembali meraih prestasi di tingkat nasional. Kali ini, prestasi tersebut berhasil diraih oleh Alvika Diah Ayu Fitriani, Faizal Hidayanta, dan Muhammad Mi’rojul Ahni, mahasiswa Arsitektur angkatan 2021, yang telah berhasil menjadi pemenang dalam lomba desain interior yang digelar oleh PT. Mirota KSM, sebuah perusahaan industri susu bubuk di Indonesia pada akhir September lalu.


Dalam kompetisi tersebut, Alvika, Faizal, dan Mi’rojul Ahni telah menghasilkan sebuah desain interior ruangan kantor dari PT. Mirota KSM. Mereka membuat desain bernuansa milenial, minimalis dan modern, yang mengedepankan fungsionalitas dan kenyamanan penggunanya.


Alvika sebagai salah satu anggota kelompok menuturkan bahwa dirinya dan teman-teman merasa bangga dan bersyukur karena telah menjadi pemenang satu-satunya dalam ajang ini. “Pastinya senang dan bersyukur, semoga karya kita bisa dimanfaatkan dan berguna bagi PT. Mirota KSM kedepannya”, ujar Alvika.


Sementara itu, Kaprodi Arsitektur UTY, Dr. Ir. Endang Setyowati, M.T, yang ditemui diruangannya, turut menyampaikan apresiasi dan ucapan selamatnya atas raihan prestasi yang telah berhasil diraih oleh mahasiswa Arsitektur UTY tersebut.


“Selamat kepada Alvika, Faizal, dan Mi’rojul Ahni atas raihan prestasi tersebut. Tentu saya dan pengelola Prodi lainnya sangat bangga atas capaian tersebut, karna lagi dan lagi, terdapat karya dari mahasiswa kami, yang kembali diapresiasi oleh pihak eksternal dengan menjadi pemenang dalam perlombaan tersebut” ujar Endang.


Mengakhiri pesannya, Endang berharap, atas raihan prestasi oleh Alvika, Faizal, dan Mi’rojul Ahni ini, dapat menjadi pemicu tambahan untuk semakin memotivasi dan mendorong mahasiswa UTY lainnya, untuk turut terlibat dan aktif mengikuti berbagai jenis kompetisi kedepannya.  


“Yuk mahasiswa UTY lainnya, utamanya bagi mahasiswa Arsitektur UTY, jangan ragu untuk mengikuti kompetisi. Kami yakin, melalui sebuah kompetisi, kalian akan memperoleh banyak benefit, pengalaman, yang  akan sangat berguna bagi masa depan anda kedepannya. Tentu dalam proses tersebut, kami dari pihak Prodi akan senantiasa untuk mendukung dan mendampingi” ucap Endang.


menu
menu