Mahasiswa UTY Raih Juara 3 Dalam Lomba Rendering Di Tingkat Nasional

Mahasiswa UTY Raih Juara 3 dalam Lomba Rendering di Tingkat Nasional

Mahasiswa UTY Raih Juara 3 dalam Lomba Rendering di Tingkat Nasional


Mahasiswa Program Studi Arsitektur, Universitas Teknologi Yogyakarta (UTY), kembali meraih prestasi di tingkat nasional. Kali ini prestasi diraih oleh Nico Al Farabi dan David Irzha, mahasiswa angkatan 2022, yang mendapatkan gelar Juara 3 dalam ajang rendering arsitektur Exporivm, yang digelar oleh Universitas Kristen Duta Wacana, Yogyakarta pada bulan September lalu.


Nico dan David, mendapat gelar juara setelah mereka berhasil mengalahkan peserta-peserta lain dari kampus-kampus yang ada di Indonesia. Pada kompetisi tersebut, mereka berdua, diketahui telah menyajikan sebuah karya, yang berjudul “OWI: Health Café and Fitness Studio”. Sebuah karya desain, yang dihasilkan oleh keduanya dalam rangka untuk mengilustrasikan sebuah tempat nongkrong yang dipadukan dengan fitness studio, dengan memanfaatkan alternatif material dalam proses pembangunannya.


Nico sebagai anggota kelompok atas tim tersebut, dalam wawancaranya, menyampaikan rasa syukurnya karena karya yang ia buat bersama David, sudah diapresiasi dengan baik melalui lomba tersebut. “Senang rasanya, dan bersyukur karena karya kami berdua sudah diapresiasi, dan tidak menyangka bisa juara 3”, ungkap Nico.


Sementara itu, Kaprodi Arsitektur UTY, Dr. Ir. Endang Setyowati, M.T., yang ditemui diruangannya, turut menyampaikan apresiasinya kepada Nico dan David, yang telah berhasil mengharumkan nama UTY pada ajang nasional. Menurutnya, raihan prestasi ini, sekali lagi telah menjadi bukti, yang kembali menunjukkan kualitas mahasiswa UTY, yang mampu berkompetisi dan bersaing di tingkat nasional.


Mengakhiri penyampaiannya, Endang kembali menyampaikan harapannya, agar raihan prestasi yang berhasil diraih Nico dan David ini, dapat menjadi pemicu tambahan bagi mahasiswa UTY lainnya, agar turut terlibat aktif, mengikuti berbagai jenis kompetisi kedepannya, menyesuaikan minat masing-masing.


“Kami sangat bangga atas raihan prestasi ini. Harapannya, prestasi yang diraih Nico dan David ini, dapat semakin memotivasi mahasiswa UTY lainnya, utamanya bagi mahasiswa Arsitektur UTY, untuk tidak ragu dan aktif mengikuti berbagai kompetisi kedepannya. Tentu, kami dari pihak Prodi akan senantiasa mendukung dan mendampingi” ucap Endang.


menu
menu