UKM Ikatan Mahasiswa Islam UTY Gelar Sholawat Bersama Di Kampus 1 UTY
UKM Ikatan Mahasiswa Islam UTY Gelar Sholawat Bersama di Kampus 1 UTY
Ramadhan di tahun 2024 telah dimulai. Sejumlah agenda turut dilaksanakan oleh Universitas Teknologi Yogyakarta (UTY) dalam rangka untuk menyambut dan menjalankan kegiatan Ramadhan. Salah satunya yaitu melalui UKM Ikatan Mahasiswa Islam (IKMI), yang diketahui akan menggelar serangkaian kegiatan Ramadhan di Kampus, mulai dari Kegiatan “UTY Bersholawat”, Ramadhan Festival, hingga kegiatan berbagi takjil.
Kegiatan Ramadhan di Kampus, telah diawali dengan dilaksanakannya kegiatan “UTY Bersholawat”, yang digelar secara luring pada hari Sabtu (9/3) kemarin , bertempat di Kampus 1 UTY. Dalam agenda tersebut, turut dihadirkan sejumlah pengisi acara, yaitu Habib Umar Zaky bin Abu Bakar Assegaf, Gus Mustain, Ustadz Taufik, dan Hadroh Az-Zaky. Selain itu hadir pula sejumlah pihak ataupun tamu undangan dari UTY, seperti Dr. Eko Setyo Humanika, M.Hum, selaku Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan & Alumni UTY, Deraman, S.Pd.I., M.Si yang merupakan Dosen UTY dan sekaligus sebagai Pembina dari UKM IKMI UTY, Muhammad Saifuddin Hizburrahman selaku Ketua Panitia dari Kegiatan Ramadhan di Kampus UTY 1445 H, dan Yahya Abdulhafidz sebagai Ketua dari UKM IKMI UTY.
Dalam sambutannya, Muhammad Saifuddin Hizburrahman selaku Ketua Panitia dari Kegiatan Ramadhan di Kampus UTY 1445 H, turut menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada seluruh pihak, hingga kemudian agenda pembuka dari “Kegiatan Ramadhan di Kampus” dapat diselenggarakan. Dalam sambutannya tersebut, Saifuddin turut menjelaskan bahwa UTY Bersholawat akan menjadi acara pembuka dari serangkaian Kegiatan Ramadhan di Kampus, yang akan dilaksanakan sepanjang bulan Ramadhan di tahun 2024 kali ini. Adapun setelah pelaksanaan UTY Bersholawat, Saifuddin menjelaskan bahwa akan digelar rangkaian kegiatan lainnya seperti Ramadhan Festival, yang merupakan rangkaian kompetisi seperti lomba kaligrafi, lomba da’i, dan lomba MTQ yang dapat diikuti oleh siswa SMA Sederajat maupun Mahasiswa, serta lomba menggambar dan lomba mewarnai yang dapat diikuti oleh peserta tingkat TPA/TPQ.
“Terakhir, Kegiatan Ramadhan di Kampus akan diakhiri dengan pelaksanaan Kegiatan Berbagai Takjil kepada masyarakat umum, yang akan digelar pada tanggal 23 Maret dan 6 April 2024 mendatang. Semoga seluruh agenda Ramadhan di Kampus UTY pada tahun ini dapat berjalan lancar, sesuai harapan bersama” ujar Saifuddin.
Sementara itu, Deraman, S.Pd.I., M.Si, selaku Pembina UKM IKMI UTY, dalam sambutannya turut menyampaikan ucapan terima kasihnya, utamanya kepada seluruh pengisi acara maupun panitia, sehingga kegiatan UTY Bersholawat dapat digelar dengan lancar, dan sesuai dengan harapan bersama.
“Alhamdulillah, acara UTY Bersholawat dapat digelar pada tahun ini. Saya secara pribadi mengucapkan terima kasih banyak, utamanya kepada seluruh pengisi acara dan panitia, hingga kemudian ini acara ini dapat digelar dengan lancar dan semoga kita dapat mengikuti acara ini dengan khidmat hingga akhir acara nanti” ucap Deraman.
Terakhir, saat dijumpai ditengah-tengah acara, Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan & Alumni UTY, Dr. Eko Setyo Humanika, M.Hum, turut menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasihnya kepada seluruh pihak, utamanya kepada seluruh panitia yang telah bertugas, hingga kemudian kegiatan Ramadhan di Kampus yang diawali dengan agenda UTY Bersholawat pada tahun ini, dapat berjalan dengan lancar, tanpa hambatan, dan sesuai dengan harapan bersama.
“UTY Bersholawat telah menjadi agenda yang sangat tepat, untuk dilaksanakan dalam rangka untuk menyambut pelaksanaan Ramadhan di tahun 2024. Semoga rangkaian kegiatan Ramadhan lainnya yang akan digelar oleh UKM IKMI UTY, dapat berjalan dengan lancar, dan tentunya kami dari pihak Kampus akan senantiasa untuk mendukung dan memfasilitasi” ujar Eko.