UKM UKK UTY Selenggarakan Peringatan Natal “Sebab Anak Manusia Datang Untuk Mencari Dan Menyelamatkan Yang Hilang”

UKM UKK UTY Selenggarakan Peringatan Natal “Sebab Anak Manusia Datang untuk Mencari dan Menyelamatkan yang Hilang”

UKM UKK UTY Selenggarakan Peringatan Natal “Sebab Anak Manusia Datang untuk Mencari dan Menyelamatkan yang Hilang


Dalam rangka menyambut hari Natal, UKM Unit Kerohanian Kristiani (UKK), Universitas Teknologi Yogyakarta (UTY), kemarin (28/12), sukses menyelenggarakan kegiatan penyambutan Natal bertajuk “Sebab Anak Manusia Datang untuk Mencari dan Menyelamatkan yang Hilang.


Acara penyambutan hari Natal ini, diadakan di Gereja Bethel Indonesia (GBI) Miracle Service Gejayan, Depok, Sleman, Yogyakarta. Dalam acara ini hadir segenap jemaat Natal dan beberapa Dosen UTY yang merayakan hari kelahiran Yesus Kristus seperti Bahagia Tarigan, SE., M.Si., Akt., CA., CPA., Dr. R. Yohanes Radjaban, M.Hum., Kristanto Purwoko Widodo, S.E., M.M., Akt., CA., CPA., Suyud Widiono, S.Pd., M.Kom dan Dra.Theresia Ninung Pandamnurani, M.Hum.


Dalam kegiatan ini, khotbah Natal disampaikan oleh Pastor Yohanes Tri Atmaja, yang dalam khotbahnya menyampaikan bahwa dalam memahami agama, kita harus menggunakan iman dan akal secara proporsional. “Disatu sisi kita harus memahami Kekristenan dengan Iman, tetapi Kekristenan tidak menghilangkan rasio dan logika”, ungkap Pastor Yohanes.


Dalam sambutannya, Ketua Panitia Natal, Nike Pratiwi Pasaribu, menyampaikan bahwa ia berterima kasih kepada seluruh panitia yang sudah mempersiapkan perayaan Natal tahun ini, dan puji Tuhan semua berjalan dengan lancar.


“Ucapan terima kasih kepada kehadiran tamu undangan, peserta dan anggota UKM UKK UTY yang hadir dalam perayaan Natal UKK UTY pada hari ini,” ungkap Nike.


Sementara itu, dalam sambutannya, Ketua UKM UKK UTY, Julio Ignasius Wangjaya Rumbekwan, menyampaikan bahwa ia memberikan apresiasi kepada pihak Rektorat, para Dosen maupun Staf, serta seluruh sivitas akademika UTY yang telah mendukung terwujudnya acara ini.


“Ucapan terima kasih tentu kami haturkan kepada pihak rektorat, dosen, staf, dan segenap sivitas akademika UTY, yang telah mendukung terwujudnya acara ini. Semoga kebahagiaan dan kegembiraan Natal, melekat pada diri kita semuanya,” ungkap Julio.


Berikutnya, sambutan juga disampaikan oleh Pembina UKM Unit Kerohanian Kristiani, Dr. R. Yohanes Radjaban, M.Hum., yang dalam sambutannya menyampaikan selamat kepada UKK UTY atas keberhasilannya menyelenggarakan acara ini.


“Selamat kepada seluruh Tim panitia dari UKK UTY, yang telah berhasil menyelenggarakan acara ini, sehingga acara peringatan Natal ini bisa berlangsung dengan khidmat, bahagia, dan penuh kedamaian,” ungkap Yohanes.


Sementara itu, Wakil Rektor II Bidang Sumberdaya dan Keuangan UTY, Bahagia Tarigan, SE., M.Si., Akt., CA., CPA., juga menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya acara peringatan Natal tahun 2023 ini oleh UKK UTY.


“Tahun lalu saya berpesan pada UKM UKK UTY, agar Natal pada tahun ini dapat diselenggarakan lebih meriah, dan ternyata pada hari ini, peringatan Natalnya sangat luar biasa. Tapi, saya juga berharap kepada teman-teman dari UKM UKK, siapapun panitia natalnya, perayaan natal selanjutnya harus lebih meriah lagi.  Mari kita bersatu, mari bersama memuliakan nama Tuhan. Semoga perayaan Natal selanjutnya, bisa berlangsung lebih meriah”, ungkap Bahagia Tarigan.


Secara umum, acara peringatan natal tahun ini terselenggara dengan meriah dan khidmat. Para jemaat terlihat menyanyikan pujian dengan gembira dan khidmat saat mendengarkan khotbah. Semoga semangat Natal mengisi hati kita semua dengan kebahagiaan dan kedamaian. Tuhan Memberkati.


menu
menu